Jumat, 30 Maret 2012

Tombol Hibernate Di Windows 7 Hilang Ke Mana Ya?




Siti Amina
1055201035
 
Jangan khawatir jika tombol "Hibernate" pada komputer anda hilang, saya akan berbagi tips tapiSampai saat ini saya masih belum menemukan jawaban yang pasti mengapa tombol “Hibernate” tersebut tiba-tiba hilang, padahal saya tidak melakukan hal aneh pada Windows.

Untuk mengaktifkan kembali tombol Hibernate di Windows 7, ikuti petunjuk berikut ini:
  • Buka command prompt dengan akses Administrator. Caranya, klik tombol Start, ketikkan CMD pada bagian kolom Start Menu. Pada bagian atas dari start menu, ada pilihan CMD. Klik kanan dan pilih Run administrator.
    Tombol Hibernate Di Windows 7 Hilang Ke Mana Ya? Image
  • Setelah masuk ke jendela CMD, ketikkan powercfg /hibernate on yang diikuti dengan menekan tombol Enter.
    Tombol Hibernate Di Windows 7 Hilang Ke Mana Ya? Image
  • Ketik exit kemudian tekan tombol Enter untuk keluar dari jendela command prompt. Atau bisa juga dilakukan dengan menekan tombol close pada jendela tersebut.
  • Sekarang coba lihat lagi di Start Menu, anda akan melihat tombol pilihan Hibernate.
Cukup mudah bukan? Sekarang pilihan hibernate bisa digunakan untuk keperluan komputerisasi.
Pada beberapa kasus, meskipun sudah melakukan langkah di atas, ada kalanya tombol Hibernate masih belum muncul juga. Jika hal tersebut terjadi, ikuti petunjuk di bawah ini:
  • Buka Control Panel pada Windows 7.
  • Selanjutnya, buka bagian Power Options.
  • Pada panel kiri, pilih link Change when the computer sleeps yang dilanjutkan dengan memilih Change advanced power settings.
  • Coba buka bagian Sleeps, buka semua sub menu yang ada di dalamnya.
    Tombol Hibernate Di Windows 7 Hilang Ke Mana Ya? Image
  • Pada bagian Allow Hybrid Sleep, pilih Off.
  • Terkahir klik tombol OK atau tombol Apply.
Sekarang, klik lagi tombol Start Menu. Di situ akan muncul tombol Hibernate yang bisa anda manfaatkan dengan baik. Jika tombol Hibernate belum mucul juga, restart komputer/notebook Windows 7 anda.
selamat mencoba dan semoga berhasil

Tidak ada komentar:

Posting Komentar